ISTILAH
Massa Aksi dan Garis Massa
DALAM berbagai kutipan pemikirannya, Bung Karno selalu mengingatkan kepada setiap kader pejuang bahwa dalam menyusun kekuatan untuk memenangkan perjuangan, yang dibutuhkan adalah Massa Aksi BUKAN Aksi Massa. Artinya perjuangan melawan penjajahan yang menindas dan menghisap hanya dapat dilakukan oleh barisan massa rakyat yang berkesadaran secara politik.
Sedangkan Aksi Massa hanyalah sesuatu tindakan massa rakyat yang belum memiliki kesadaran politik dalam bertindak. Karena hakekatnya Massa Aksi bukanlah saja suatu pergerakan yang berbondong-bondong hura-hura ataupun gagah-gagahan. Tetapi massa aksi lebih menekankan terbangunnya kesadaran massa revolusioner sehingga tindakannya menjadi progresif maju ke depan serta memiliki kedisiplinan berjuang dalam membumikan cita-cita ideologi.
Prinsip garis massa adalah prinsip yang mengatur agar organisasi tidak jatuh pada komandoisme atau kecenderungan untuk bergerak jauh meninggalkan kesadaran politik obyektif massa rakyat. Sehingga organisasi hanya bergerak berdasarkan pikiran-pikiran subyektifnya/sepihak saja yang jauh diatas kondisi massa rakyat.
Massa rakyat adalah tulang punggung dalam perjuangan partai, massa rakyatlah bersama partai yang akan bergerak untuk merebut kekuasaan dan masa depannya untuk kepentingan massa rakyat juga.
Dalam pelaksanaannya setiap kader harus hidup ditengah massa rakyat, mendengar pandangan-pandangan rakyat, kemudian menyimpulkan serta melaporkan pada organ partai diatasnya. Organ partai diatasnya kemudian mempelajari dan memutuskan langkah dan gerak yang harus diambil. (Red)
No comments:
Post a Comment